
Prestasi Kabupaten Tangerang

20 Oct 2023
Pemkab Tangerang Dianugerahi Penghargaan Paritrana Award dari Wakil Presiden
Pemerintah Kabupaten Tangerang mendapatkan penghargaan Paritrana Award dari Wakil Presiden Ma'ruf Amin di Istana Wakil Presiden Republik Indonesia, Jumat (20/10/23). Penghargaan tersebut diserahkan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian kepada Pj Bupati Tangerang Andi Ony. Paritrana Award merupakan penghargaan yang diselenggarakan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan kepada pemerintah provinsi, kabupaten/kota dan pelaku usaha yang berskala besar, menengah, usaha sektor layanan publik, dan usaha mikro yang mendukung penuh pelaksanaan jaminan sosial ketenagakerjaan.